
Solusi Pengaman Biaya Kesehatan
Hallo healthy people,
Kita semua menyadari bahwa kesehatan adalah karunia Tuhan dan untuk menjaganya diperlukan upaya yang konsisten ditengah rasa khawatir dalam menghadapi masalah kesehatan. Melansir dari hasil survey Global Health Service Monitor, September 2023 yang dirilis Ipsos (Institut Publicité et Société), masalah layanan kesehatan yang utama di Indonesia menurut masyarakatnya adalah biaya untuk mengakses pengobatan. Survey menunjukkan 59% penduduk Indonesia merasa biaya pengobatan menjadi masalah terbesar pada layanan kesehatan. (sumber: https://data.goodstats.id/statistic).
Healthy people, tahukah anda bahwa Borromeus Group Healthcare memiliki salah satu unit yang bergerak di bidang jaminan pemeliharaan kesehatan yaitu Bapel JPKM Surya Sumirat yang resmi berdiri sejak tahun 1999 dengan prinsip kekeluargaan, gotong royong serta subsidi silang. Manfaat menjadi peserta Bapel JPKM Surya Sumirat antara lain dapat berobat langsung ke Rumah Sakit Santo Borromeus Bandung dengan cara menunjukkan kartu peserta.
Fasilitas yang didapat terdiri dari rawat jalan tanpa batas kunjungan mulai dari dokter umum, bidan, dokter spesialis, penunjang medis, fisioterapi, obat-obatan, rawat inap, termasuk kasus gawat darurat 24 jam.
Salah satu produk unggulan Bapel JPKM Surya Sumirat yaitu Paket Platinum yang dapat digunakan langsung ke 15 dokter spesialis di Rumah Sakit Santo Borromeus (Penyakit Dalam, Anak, Kebidanan & Kandungan, Bedah Umum, Mata, THT, Kulit & Kelamin, Syaraf, Jantung, Bedah Orthopedi, Paru, Rehabilitasi Medik, Endokrin, Urolog, Gizi).
Foto: Dokter Spesialis Rehabilitasi Medik Rumah Sakit Santo Borromeus memberikan penjelasan kepada pasien sebelum dilakukan tindakan Functional Integrated Dry Needling (FIDN) yang menjadi salah satu fasilitas Paket Platinum yang dijamin oleh Bapel JPKM Surya Sumirat.
Healthy people dapat mengunjungi kantor Bapel JPKM Surya Sumirat di Jl. Ir. H. Djuanda No. 101 Bandung, tepat di sebrang Rumah Sakit Santo Borromeus untuk mendapatkan informasi pendaftaran peserta dan paket-paket pelayanan Bapel JPKM Surya Sumirat yang dapat menjadi pilihan solusi pengaman biaya kesehatan sesuai dengan kebutuhan Healthy people. Semoga informasi ini bermanfaat.
Stay safe, stay healthy.